|

KPU Binjai Sosialisasi Protokol Kesehatan

Bakal calon Wali Kota Binjai, Bunda Lisa Andriani Lubis menandatangani Fakta Integritas Protokol Kesehatan dalam pelaksanaan pilkada serentak tahun 2020, di kawasan Jalan Umar Baki Binjai, Jumat (18/09/2020). Foto Ian 





Binjai- Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Binjai menyosialisasikan peraturan KPU No 10/2020 tentang Perubahan atas Peraturan KPU No 6/2020 tentang pelaksanaan Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati, serta Wali Kota/Wakil Wali Kota Serentak Lanjutan dalam Kondisi Bencana Non Alam Covid-19 di Pendopo Umar Baki Binjai, Jumat (18/09/2020).

Dihadapan tiga bakal pasangan calon (bapaslon), yakni Bunda Lisa/Sapta Bangun, Juliadi/Amir Hamzah dan Rahmat Sori Alam/Usman, Ketua KPU Binjai, Zulfan Effendy menjelaskan, batasan peserta saat melakukan tatap muka, yakni maksimal 50 orang dan rapat umum sebanyak 100 orang.

"Anak-anak, ibu menyusui dan lanjut usia tidak boleh dilibatkan dalam pelaksanaan kampanye," paparnya dalam kegiatan yang juga dihadiri Wali Kota Binjai, diwakili Staf Ahli Setdako, Drs Afwan, Dandim 0203/LKT, Letkol Inf Bachtiar Susanto B, Kapolres Binjai, AKBP Romadhoni Sutardjo SIK, Kajari Binjai diwakili Kasubbagbin, Latif Sirait, Ketua DPRD Binjai diwakili Syarif Sitepu, Ketua Bawaslu Binjai, serta pengurus partai politik pengusung tiga bapaslon.

Zulfan Effendy berharap para bapaslon tidak membawa massa pada saat pelaksanaan pencabutan nomor di KPU Binjai, demi mencegah penyebaran Covid-19. Sementara, Ketua Bawaslu Binjai, Arie Nurwanto, menegaskan, sosialisasi sangat penting, khususnya terkait pelaksanaan pilkada Kota Binjai yang digelar pada saat pandemi Covid-19.

"Mari sama-sama kita menegakkan protokol kesehatan karena Binjai termasuk zona rawan," imbaunya.

Menanggapi hal itu, Staf Ahli Setdako Binjai, Drs Afwan mengklaim siap mendukung penyelenggaraan pilkada dengan menerapkan protokol kesehatan.

"Pemko Binjai mendukung penyelenggaraan pilkada serentak dengan tetap menjalankan protokol kesehatan Covid-19," tegasnya. 

Usai sosialisasi seluruh bapaslon serta unsur Forkopimda dan perwakilan setiap partai politik di Kota Binjai menandatangani Fakta Integritas mendukung program pemerintah dalam penanganan Covid-19. Ian

Komentar

Berita Terkini