|

Program 'Liat Sampah Angkut' Dipuji

Wali Kota Binjai, HM Idaham berdiskusi dengan pengurus GM FKPPI Binjai di Balai Kota, Rabu (14/10/2020). Foto Ist

Binjai- Program 'Liat Sampah Angkut" yang digagas pihak Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI/Polri (GM FKPPI) Binjai menuai pujian Wali KOta Binjai, HM Idaham, Rabu (14/10/2020).

"Kami sangat butuh generasi muda yang siap bergandengan tangan dengan pemerintahan," papar HM Idaham saat menerima silaturahim pihak GM FKPPI di Balai KOta Binjai.

Ia berharap, program tersebut berkelanjutan. Pihaknya akan membantu dan mendukung masyarakat, apalagi dalam hal kebersihan kota. 

"Jaga lingkungan kita dan harapan saya tidak hanyak program liat sampah angkut saja yang akan dibuat dan ajak masyarakat menjaga stabilitas keamanan dan turut serta dalam membangun Kota Binjai yang lebih maju," sebutnya.

Sementara, Ketua GM FKPPI Binjai, Yofie Satria Sitepu, didampingi Wakil Ketua, Faisal SE dan Sekretaris, Yogi Yandri SE, berterimakasih program kerja tersebut disambut positif pihak Pemko Binjai.

"Semoga pertemuan ini mempererat silaturahim,' ujarnya. Ian


Komentar

Berita Terkini