|

Polres Binjai Razia Narkoba

Sejumlah personil kepolisian didampingi institusi terkait memeriksa surat kendaraan pengemudi sepeda motor dalam razia narkoba yang digelar Polres Binjai di dua lokasi, Sabtu (08/08/2020) sekira pukul 22.00 WIB. Foto Ian
Binjai- Pihak Polres Binjai menggelar razia narkoba di kawasan Jalan Jamin Ginting Kelurahan Pujidadi Kecamatan Binjai Selatan dan kawasan Jalan Simpang Empat Mencirim, tepatnya di depan Pos Dinas Perhubungan Kelurahan Mencirim Kecamatan Binjai Timur, Sabtu (08/08/2020) sekira pukul 22.00 WIB.

"Razia itu untuk menciptakan Kota Binjai terhindar dari penyalahgunaan dan peredaran narkoba, sehingga warga, utamanya generasi muda tidak terjerumus dalam lingkaran narkoba, baik sebagai pengguna maupun pengedar," papar Kapolres Binjai, AKBP Romadhoni Sutardjo SIK, melalui telepon seluelrnya, Minggu (09/08/2020).

Ia mengklaim telah memrintahkan Kabag Ops Polres Binjai, AKP Herman Limbong SP SIK dan sejumlah Kasat, yakni Kasat Reskrim, AKP Yayang Riski Pratama SIK, Kasat Intelkam, AKP SBI Manullang dan Kasat Sabhara, AKP Tarmizi Lubis berkoordinasi dengan instansi terkait untuk mendukung kelancaran pelaksanaan razia itu. Hal ini mengingat, selain melibatkan 80 personil Polres Binjai, razia tersebut juga didukung lima personil Polisi Militer dan 31 anggota Satpol PP yang dipimpin Kasi Ops, Jaswono SSos.

"Diharapkan razia ini bisa menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Binjai menjelang pelaksanaan pilkada Kota Binjai pada Desember 2020 mendatang," sebutnya. Ian
Komentar

Berita Terkini