|

Basarnas Medan Evakuasi Jenazah di Sungai Belawan

Sejumlah personil Basarnas Kota Medan mengevakuasi jasad Winkes yang ditemukan mengambang di Sungai Belawan, Selasa (20/8/2019). Foto Ist
Medan- Sejumlah personil Badan Sar Nasional (Basarnas) Medan mengevakuasi sosok jenazah yang ditemukan mengambang di Sungai Belawan, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut), Selasa (20/8/2019).

"Korban yang ditemukan tewas itu teridentifikasi bernama Winkes War (20) warga Dusun 4 Gang Harapan, Desa Baru, Pancur Batu. Jenazah sudah diserahkan ke pihak keluarganya," ujar Humas Basarnas Medan, Sariman Sitorus melalui telepon selulernya.

Ia menjelaskan, jasad Winkes ditemukan pertama kali oleh seorang warga bernama Salamah. Saat itu, korban sedang berjalan di sekitar sungai. Penemuan itu langsung diberitahukan kepada warga lainnya, dan dilanjutkan laporan ke Basarnas.

Kepala Kantor SAR Medan, Toto Mulyono, langsung memerintahkan tujuh personilnya, yang dipimpin Komandan Tim, Budi Nasution, untuk mengevakuasi jasad korban.

"Berdasarkan laporan dari pihak keluarganya maupun masyarakat setempat, korban yang ditemukan tewas ini memiliki riwayat keterbelakangan mental semasa hidupnya," sebutnya. Yohana Zira
Komentar

Berita Terkini