|

MUI Sergai Siap Awasi Kilang Padi PT BJS

Ketua MUI Sergai, Drs H Hasful Huznain SH. Foto Ist 

Sei Rampah- Keberadaan kilang padi yang dikelola PT Batik Jaya Sukses (BJS) di Dusun 4b Desa Pematang Sijonam Kecamatan Perbaungan, kembali disorot. Kali ini dari Ketua Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Serdangbedagai (Sergai), Drs H Hasful Huznain SH.

"MUI Serdangbedagai siap mendukung Polres Serdangbedagai memberantas kilang padi yang diduga memproduksi beras tidak layak konsumsi," tegasnya kepada wartawan di Sei Rampah, beberapa waktu lalu.

Hasful menyatakan, pihak MUI bersedia dilibatkan melakukan pengawasan terhadap proses yang terjadi di kilang padi tersebut agar bisa memastikan kehalalan produk. Mengenai sikap arogansi yang diperlihatkan pihak manajemen kilang padi saat hendak dikonfirmasi wartawan, Hasful menyayangkannya.

"Wartawan itu adalah mitra kerja. Bila perlu, duduk bersama untuk mencari solusi," ujarnya.

Sebelumnya, Kapolres Sergai, AKBP Dr Ali Machfud SIK MIK, berjanji akan segera mengusut keberadaan kilang padi yang diduga memproduksi beras tidak layak konsumsi tersebut. AA


Komentar

Berita Terkini