|

Di Binjai, Partai NasDem Usung Lisa Andriani-Sapta Bangun

Pasangan Lisa Andriani Lubis-Sapta Bangun memperlihatkan SK dukungan dari Partai NasDem untuk maju dalam pilkada Kota Binjai pada 9 Desember 2020. Foto Ian  
Medan- Ketua DPW Partai Nasional Demokrat (NasDem) Sumatera Utara, Iskandar ST, didampingi Ketua DPD Partai NasDem Kota Binjai, Edy Putra Sitepu, menyerahkan Surat Keputusan (SK) form B.1-KWK kepada pasangan Lisa Andriani Lubis-Sapta Bangun untuk maju menjadi bakal calon Wali Kota/Wakil Wali Kota Binjai periode 2020-2025, di Sekretariat kawasan Jalan Prof HM Yamin Medan, Jumat (28/08/2020).

Usai acara penyerahan, Lisa Andriani mengaku berterimakasih atas dukungan Partai NasDem, sehingga bisa tampil sebagai salah satu kontestan dalam pilkada Kota Binjai pada 9 Desember 2020.

"Insya Allah, kami akan bekerjasama lebih optimal dengan Partai NasDem dan partai pendukung lainya untuk meraih hasil maksimal untuk mewujudkan Binjai Cerdas dan Mandiri," tegasnya.
   
Sebelumnya, pasangan Lisa Andriani-Sapta Bangun telah mendapat dukungan dari Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura). Sekadar informasi, SK form B.1-KWK merupakan syarat utama pasangan bakal calon wali kota/wakil wali kota yang maju lewat jalur parpol maupun gabungan parpol untuk mendaftar di KPU. Ian

Ketua DPW Partai NasDem Sumut, Iskandar ST, didampingi sejumlah unsur pengurus, menyerahkan SK dukungan kepada pasangan Lisa Andriani-Sapta Bangun di Sekretariat kawasan Jalan Prof HM Yamin Medan, Jumat (28/08/2020). Foto Ist

Komentar

Berita Terkini