|

Kapal Tanker Terbakar di Belawan

Kapal Tanker Jag Leela terbakar saat docking di galangan kapal milik PT Waruna Nusa Sentana Shipyard Belawan, Senin (11/05/2020) sekira pukul 08.00 WIB. Foto Ist
Belawan- Kapal Tanker Jag Leela terbakar saat menjalani perawatan (docking) di galangan kapal Belawan, Medan, Sumatera Utara (Sumut), Senin (11/05/2020) sekira pukul 08.00 WIB.

Hal itu dibenarkan Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan, Ahmad, melalui siaran persnya dari Jakarta. 

"Benar telah terjadi kebakaran kapal MT JAG LEELA saat docking di galangan kapal milik PT Waruna Nusa Sentana Shipyard Belawan-Medan yang berjarak kurang lebih 1 sampai 2 kilometer dari Kantor Distrik Navigasi Kelas I Belawan," ujar Ahmad melalui siaran pers yang ditulis pihak Bagian Organisasi dan Humas Ditjen Perhubungan Laut.

Hingga kini, lanjutnya, proses pemadaman yang melibatkan unsur maritim seperti Otoritas Pelabuhan Utama Belawan, Yahbandar tama Belawan, PT Pelindo I Belawan, Dinas Pemadam Kebakaran Belawan dan Polairud Belawan masih berlangsung.

Pihaknya mengklaim, Kapal Patroli KPLP KN 5205 sudah berada di sekitar kejadian, yakni berjarak 200 meter, untuk mengamankan sisi laut.

"Total ada tiga kapal yang terlibat dalam kegiatan pemadaman dari sisi laut. Selain KPLP, ada juga kapal milik PT Pelindo I dan PT Waruna," tuturnya.

Ia menambahkan, pihak Tim SAR juga masih memeriksa kemungkinan adanya korban jiwa dalam musibah kebakaran tersebut. No/Ril
Komentar

Berita Terkini