|

2,8 Ton Benih Bawang Merah ke Pamah Simelir

Perwakilan Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Provsu dan Dinas Pertanian Kabupaten Langkat memperlihatkan sertifikat dan label biru benih bawang merah bantuan kepada Ketua Poktan Pamah Simelir Desa Telagah Kecamatan Sei Bingei, Langkat, Rabu (30/09/2020). Foto Fey

Sei Bingei- Anggota Kelompok tani (poktan) Pamah Simelir Dusun Pamah Simelir, Desa Telagah Kecamatan Sei Bingei, Kabupaten Langkat menerima bantuan benih bawang merah sebanyak 2,8 ton dari pihak Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Provinsi Sumatera Utara Provsu), Rabu (30/09/2020) siang.

Kepala Dinas TPH Provsu, Dahler Lubis, diwakili Kabid Hortikultura, Ir Bahruddin Siregar MM, menyatakan, bantuan benih bawang merah untuk poktan di Sumut melalui Program Pengembangan Budidaya Bawang Merah itu bersumber dari APBD 2020. 

"Ada 15 kabupaten/kota yang mendapatkan bantuan benih bawang merah dari APBD 2020, masing-masing seluas empat hektar dengan bantuan benih 700 kilogram per hektar," paparnya saat menyaksikan truk bermuatan benih bawang merah asal Kabupaten Nganjuk Provinsi Jawa Timur itu melakukan akivitas bongkar-muat di Dusun Pamah Simelir.

Dirincikannya kabupaten/kota yang menerima bantuan benih bawang merah dimaksud, yakni Medan, Deliserdang, Serdangbedagai (Sergai), Tebingtinggi, Pematangsiantar, Simalungun,  Samosir, Tapanuli Selatan (Tapsel), Padangsidimpuan, Mandailing Natal (Madina), Padanglawas utara (Paluta), Padanglawas (Palas), Labuhanbatu, Asahan dan Langkat. Bahruddin mengaku, varietas yang diberikan sesuai permintaan poktan di masing-masing daerah. Dicontohkannya Poktan Pamah Simelir yang memilih varietas Bima Brebes, sama seperti bantuan ke poktan di Kabupaten Madina. Sementara di Kabupaten Tapsel, kata Bahruddin, para petani cenderung memilih varietas Batu Ijo.

"Kita memberikan bantuan benih, sesuai varietas yang selama ini digunakan para petani di suatu daerah," tukasnya.

Tidak hanya benih bawang merah, kata Bahruddin, dalam APBD 2020 juga dialokasikan bantuan benih bawang putih dan kentang kepada petani di sejumlah kabupaten. Untuk Kabupaten Tapsel, diberikan bantuan benih bawang putih varietas Lumbu Hijau sebanyak 3,5 ton untuk ditanam di areal seluas 5 ha. Khusus bantuan benih kentang, dialokasikan ke Kabupaten Madina (4 ha), Tapanuli Utara (3 ha) dan Samosir (3 ha).

"Seluruh benih bantuan untuk para petani telah melalui proses sertifikasi dan berlabel biru serta berada dalam kondisi baik," tegasnya lantas menambahkan, Ketua Poktan akan menandatangani surat pernyataan tentang benih yang diterima demi menjaga hal-hal yang tidak diinginkan di masa mendatang.

Ia juga berharap, para petani bisa memanfaatkan bantuan benih bawang merah dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga. Apalagi, bawang merah masih menjadi salah satu penyumbang inflasi di Sumatera Utara. 

"Setelah benih bawang merah ini ditanam dan panen, jangan lupa menyisihkannya untuk bibit lagi, sehingga petani di daerah ini tidak kesulitan untuk mendapatkan bibit bawang merah," imbaunya.    

Pendistribusian benih bawang putih di Kabupaten Tapanuli Selatan, beberapa waktu lalu. Foto Ist

Ketua Poktan Pamah Simelir, Sastra Jani Sembiring, menyambut positif bantuan benih bawang merah dari Dinas TPH Provsu. Menurutnya, bantuan benih bawang merah akan didistribusikan kepada 10 anggotanya, dari total 36 anggota Poktan Pamah Simelir.

"Untuk tahap pertama, benih bawang merah ini akan ditanam di areal pertanian milik 10 anggota Poktan Pamah Simelir. Nanti setelah panen, sebagian akan disisihkan untuk benih lagi, sehingga anggota lainnya bisa menanam bawang merah," paparnya.

Dihadapan perwakilan Dinas TPH Provsu dan Dinas Pertanian Kabupaten Langkat, Sastra Jani berharap anggota Poktan Pamah Simelir bisa mendapatkan bimbingan teknis melalui pendampingan dalam bertanam bawang merah agar bisa memperoleh hasil panen secara maksimal.

"Memang beberapa anggota Poktan Pamah Simelir sudah ada yang bertanam bawang merah, tapi alangkah lebih baiknya kalau ada dari Dinas Pertanian Langkat atau bahkan, Dinas Pertanian Provinsi Sumatera Utara bisa memberikan pendampingan," pintanya.

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Pertanian Langkat, Nasiruddin SP, berjanji akan memberikan pendampingan untuk pertanaman bawang merah dimaksud.

"Silakan ajukan permohonan kepada Dinas Pertanian Kabupaten Langkat agar kita bisa mengirimkan petugas untuk mendampingi para petani anggota Poktan Pamah Simelir dalam bertanam bawang merah," ujarnya saat dihubungi melalui telepon selulernya. Fey

Pendistribusian benih kentang di Kabupaten Tapanuli Selatan. Foto Ist


Komentar

Berita Terkini