|

Syifa Aulia, Wakili Sumut ke OSN

Karateka cilik asal Binjai, Syifa Aulia, mewakili Provinsi Sumut dalam ajang bergengsi Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (OSN) tingkat nasional secara virtual pada 1-6 Desember 2020. Foto Ian

Binjai- Karateka cilik asal Binjai, Syifa Aulia (11) akan mewakili Provinsi Sumatera Utara dalam kompetisi Olahraga Siswa Nasional (OSN) tingkat nasional yang berlangsung secara virtual pada 1-6 Desember 2020. 

Ditemui dikediamannya kawasan Jalan Danau Poso Lingkungan VII Kelurahan Sumber Karya Kecamatan Binjai Timur, pelajar kelas VI SDN 024183 Binjai Timur ini mengaku tertarik menggeluti cabang bela diri karate karena kerap melihat abangnya berlatih di Perguruan Inkai Binjai.

"Saya sering ikut mengantarkan dan melihat abang berlatih karate di Perguruan Inkai, sehingga lama-lama tertarik juga untuk berlatih karate," papar putri pasangan Syaiful Fazar-Sari Subekti yang berprofesi sebagai tenaga pendidik di SMA 1 Tanjung Pura, Rabu (25/11/2020).

Tercatat, sejak kelas 3 SD, Syifa rutin berlatih di Dojo Gedung Olahraga Perguruan Karate Inkanas. Penuh keseriusan, putri bungsu dari tiga bersaudara ini berlatih secara rutin, termasuk di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang.

Hasilnya tidak sia-sia, sekira tahun 2016, ia meraih prestasi memikat saat penampilan pertamanya di Kejuaraan Inkai. Tak tanggung, gelar juara pertama tingkat Usia Dini pada kategori Kata dan Komite diraihnya. Syifa juga mampu meraih juara II kategori Kata dan Komite dalam ajang Kajatisu Cup di Medan. Bahkan, saat digearkejuaraan daerah (kejurda) di Kota Medan, ia mampu menyabet juara pertama.

"Terakhir, waktu Wali Kota Binjai Cup Open tahun 2019, saya juga meraih juara I kategori Kata dan Komite," paparnya.

Syifa Aulia didampingi pelatih usai berlatih di Perguruan Inkai Binjai, Rabu (25/11/2020). Foto Ian

Beragam prestasi itu yang membuatnya dipercaya untuk mewakili Provinsi Sumut di ajang bergengsi para pelajar, yakni OSN tingkat nasional pada awal Desember mendatang.

"Semoga saya bisa mempersembahkan penampilan terbaik di OSN nanti," ujarnya. Ian

   

Komentar

Berita Terkini