|

Bhabinkamtibmas Binjai Bagikan Paket Bahan Pokok

Para Bhabinkamtibmas Polres Binjai membagikan paket bahan pokok kepada warga kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19, Jumat (26/06/2020) pagi. Foto Ian
Binjai- Kapolres Binjai, AKBP Romadhoni Sutardjo SIK memberangkatkan kendaraan Bhabinkamtibmas pengangkut paket berisi bahan pokok untuk dibagikan kepada masyarakat di Halaman Mapolres, Jalan Hasanuddin No 1 Binjai, Jumat (26/06/2020) sekira pukul 10.00 WIB.

"Paket bahan pokok itu akan dibagikan kepada masyarakat Kota Binjai yang membutuhkan dalam rangka memperingati Hari Jadi Bhayangkara ke-74 tahun 2020 yang jatuh pada 1 Juli mendatang," papar AKBP Romadhoni usai mengibarkan bendera start.

Ia mengemukakan, paket bahan pokok itu berisi beras, gula pasir dan minyak goreng.

"Bantuan ini sebagai salah satu wujud kepedulian kita kepada masyarakat kurang mampu di Kota Binjai pada masa pandemi Covid-19 seperti sekarang," tuturnya.

Berdasarkan pengamatan, kegiatan diawali dengan pemeriksaan kendaraan penganngkut paket bahan pokok. Setiap sepeda motor Bhabinkamtibmas dimodifikasi, sehingga memiliki bak penampungan di bagian jok belakang. Setiap kendaraan, mengangkut sebanyak 250 paket bahan pokok.

Kapolres Binjai, AKBP Romadhoni Sutardjo SIK, mengibarkan bendera start sebagai pertanda dimulainya kendaraan para Bhabinkamtibmas bergerak membagikan paket bahan pokok kepada masyarakat kurang mampu, Jumat (26/06/2020) pagi. Foto Ian
Tampak hadir, Waka Polres Binjai, Kompol Drs Natanael Panjaitan, pPara Kabag, Kasat, Kapolsek dan sejumlah Bhabinkamtibmas. Ian
Komentar

Berita Terkini